Mahasiswa Telkom University Kampus Surabaya kembali menorehkan prestasi di ajang Innovillage 2024! Tim yang terdiri dari Inez Rexana, Devina Shafira Monic dari Program Studi Teknik Logistik, serta Juzsi Yulia Insani dari Program Studi Bisnis Digital berhasil lolos pendanaan dengan proyek inovatif mereka, yaitu platform pemasaran digital untuk pengrajin perempuan di Desa Tegaren, Kabupaten Trenggalek. Di bawah bimbingan Bapak Abduh Sayid Albana, S.T., M.T., M.Sc., Ph.D., dosen Teknik Logistik selaku pembina lomba, tim ini mampu mengembangkan solusi berbasis teknologi yang mendukung pemberdayaan ekonomi lokal melalui digitalisasi pemasaran.

Mendukung Pemasaran Besek dengan Digitalisasi

Tim ini menghadirkan solusi berbasis teknologi guna mendukung pengrajin perempuan dalam memasarkan produk besek secara lebih luas dan fleksibel. Dengan pengembangan website dan optimalisasi media sosial seperti Instagram dan TikTok, proyek ini bertujuan untuk membantu para pengrajin mengelola penjualan mereka secara mandiri.

Selain itu, platform ini akan dilengkapi dengan pelatihan langsung bagi para pengrajin agar mereka bisa memanfaatkan fitur e-commerce secara maksimal. Materi pelatihan mencakup pengaturan harga, pengelolaan katalog produk, manajemen stok, serta strategi interaksi dengan pelanggan. Dengan begitu, pengrajin perempuan di Desa Tegaren tidak hanya mampu meningkatkan keterampilan pemasaran digital mereka, tetapi juga membangun merek yang lebih kuat dan meningkatkan penjualan produk besek secara mandiri.

Kolaborasi dan Pelatihan Berkelanjutan

Dalam implementasi proyek ini, tim akan bekerja sama langsung dengan para pengrajin besek untuk memberikan pelatihan dalam pembuatan konten pemasaran, pemantauan penjualan, hingga pengumpulan feedback dari pelanggan. Dengan pendekatan yang komprehensif ini, diharapkan para pengrajin bisa lebih percaya diri dalam menggunakan teknologi digital untuk mengembangkan usaha mereka.

Tips Sukses Lolos Innovillage

Berhasil mendapatkan pendanaan Innovillage tentu bukanlah hal yang mudah. Tim berbagi beberapa tips and tricks bagi mahasiswa lain yang ingin mengikuti ajang ini:

  1. Teliti dalam membaca ketentuan. Pastikan memahami semua prosedur dan persyaratan agar proposal yang diajukan sesuai dengan standar yang diminta.
  2. Kerja tim yang solid. Keberhasilan dalam kompetisi ini sangat bergantung pada kerja sama dan niat kuat dari seluruh anggota tim untuk maju bersama.
  3. Pegang teguh prinsip “Man Jadda Wa Jadda”. Ketekunan dan kerja keras akan membuahkan hasil yang luar biasa.

“GACORRrRr” untuk Innovillage 2024!
Dengan semangat dan dedikasi, tim Inez, Devina, dan Juzsi telah membuktikan bahwa mahasiswa Telkom University Kampus Surabaya mampu menciptakan inovasi yang berdampak nyata bagi masyarakat. Proyek digitalisasi pemasaran besek ini menjadi langkah besar dalam mendukung pemberdayaan pengrajin perempuan serta memajukan ekonomi lokal dengan memanfaatkan teknologi digital. Sukses terus untuk tim Telkom University Kampus Surabaya! Dengan taglinenya GacooRRRrrr, proyek ini diharapkan dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi pengrajin perempuan di Desa Tegaren. GacooRRRrrr.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Hai 👋
Ada yang bisa kami bantu?